WHAT'S NEW?
Loading...

BABINSA MONINGKEY IKUTI RAPAT BERSAMA APARAT DESA KARATUNG SELATAN





Babinsa Karatung Kodim 1312-06/Nanusa Serda Baktiar Moningkey yang mempunyai wilayah Desa Karatung Selatan mengikuti rapat dinas Desa bertempat kantor desa  Karatung Selatan dan dihadiri oleh  Camat Nanusa M. Binambuni, Kapuskesmas Karatung Ibu Suryani Maarisit, Ketua LPM Karsel Eroston Ella, Ketua BPD Nanusa bapak Winei Edam, Kades Karsel Eksan Gahansa, Babinsa Karsel Serda VB Moningkey,

adapun pokok bahasan yang menjadi agenda rapat sebagai berikut :
1. Sosialisasi tentang penggunaan Anggaran Dana Desa  dan Dana transfer desa  Karatung Selatan untuk TA. 2019 berjumlah Rp. 1.151.898.150.
2. Sosialisasi tentang kesehatan , kebersihan lingkungan, pengolahan limbah dan penanggulangan  bahaya nyamuk yang mengakibatkan Demam berdarah bagi warga masyarakat atau DBD yang disampaikan oleh Kapuskesmas Suryani Maarisit,
3. Sosialisasi tentang Pemilu oleh Camat Nanusa. dan sosialisasi tentang Ketahanan wilayah termasuk penekanan tentang wajib lapor bagi  Warga yang keluar masuk desa Karatung Selatan dan himbauan  tentang bagaimana kesiapan warga masyarakat menghadapi kemungkinan terjadinya bahaya bencana alam dan juga dihimbau warga untuk selalu memperhatikan  keadaan cuaca saat ini oleh Babinsa Karsel
Acara rapat dinas dimulai pukul 09.00 wita s.d 14.00 wita dalam keadaan aman.

0 comments: